HomeDiary - Majalah Arsitektur dan Interior
Cosmas Gozali
Teks: Reki Desma l Foto: Koleksi Atelier Cosmas Gozali (ACG)

Cosmas Gozali: Fusion of Modern Design and Local Wisdom

Ketertarikan Cosmas Gozali terhadap dunia arsitektur telah tertanam sejak kecil. Semasa sekolah dasar, ia sering diajak ayahnya untuk berjalan-jalan mengitari daerah-daerah seputar Jakarta yang memiliki banyak bangunan tua. Dari situlah hatinya mulai tergerak untuk mendalami secara serius profesi ini. Ternyata, minatnya di bidang arsitek juga ditunjang dengan kemampuan akademisnya, antara lain keahlian di bidang matematika dan teknik menggambar. Maka setelah lulus SMA, ia tidak membuang waktu dan masuk ke jurusan yang diinginkannya selama ini. Ia lalu berangkat ke Austria untuk menimba ilmu di Technische Universitats Wien di Kota Wina.
Selepas lulus di tahun 1992, karirnya langsung dimulai dan berjalan dengan cemerlang hingga saat ini. Pada tahun 2005, ia membuka jasa konsultan arsiteknya sendiri dan diberi nama Atelier Cosmas Gozali (ACG) yang bergerak dalam bidang arsitektur, interior, dan lansekap. Sudah banyak karyanya yang memenangkan berbagai penghargaan. Antara lain adalah Rumah Ganesha di Bali yang memenangkan IAI Award Winning Team; Rumah Origami dan Rumah Opera yang dianugrahi ICI Award Winning Team tahun 2002. Penghargaan atas karya-karyanya membuat Cosmas menjadi salah satu figur arsitek lokal yang dikenal luas… (Lihat selengkapnya di Majalah Home Diary #011/2015)

HomeDiary

Add comment